Rechercher dans ce blog

Wednesday, October 12, 2022

Viral Petani Melon Ini Menangis Lihat Kebunnya Kebanjiran, Bikin Haru | merdeka.com - Merdeka.com

Viral Petani Melon Ini Menangis Lihat Kebunnya Kebanjiran, Bikin Haru Viral Petani Melon Ini Menangis Lihat Kebunnya Kebanjiran, Bikin Haru. ©2022 Merdeka.com/ Instagram @fakta.indo

Merdeka.com - Sebuah video viral memperlihatkan seorang petani melon yang menangis akibat kebun miliknya kebanjiran. Video yang diunggah oleh pemilik akun Instagram @fakta.indo belum lama ini sontak mencuri perhatian.

Dalam unggahan tersebut, si pemilik akun menyoroti seorang petani melon yang mengenakan jas hujan berwarna biru itu berdiri meratapi lahan garapannya. Lahan yang sudah siap panen melon ini terendam air yang setinggi pinggangnya.

taboola mid article

Samar-samar terdengar ia menangis sesegukan melihat kebun melonnya kebanjiran. Viral, begini nasib petani melon yang malang itu.

2 dari 3 halaman

Melemparkan Melon

viral petani melon ini menangis lihat kebunnya kebanjiran bikin haru

©2022 Merdeka.com/ Instagram @fakta.indo

Si petani sempat mengangkat buah melon yang sudah terendam air. Tak lama, ia langsung melempar buah tersebut ke bawah genangan air seakan mengekspresikan kekesalannya akibat kejadian yang menimpa dirinya itu.

"Seorang petani melon menangis tersedu-sedu di sawah lantaran melon hasil tanamannya terendam air akibat hujan deras yang melanda akhir-akhir ini sehingga membuat area persawahan tergenang air hujan/banjir," tulis pemilik akun dalam unggahannya.

3 dari 3 halaman

Penuh Haru

viral petani melon ini menangis lihat kebunnya kebanjiran bikin haru

©2022 Merdeka.com/ Instagram @fakta.indo

Sejauh ini masih belum diketahui di mana lokasi kejadian yang menimpa petani malang itu. Akan tetapi, video singkat tersebut mendapat sorotan hingga membuat warganet turut haru bercampur sedih. Tak sedikit yang mendoakan agar si petani mendapat rezeki yang berlebih dari Sang Pencipta.

"Qadarullah WaMaa Sya'a Fa'ala , semoga Allah gantikan dengan yang lebih baik, semoga bapak sabar menghadapi ujian ini," tulis salah satu warganet dalam kolom komentar.

"Sabar, pakde, namanya ujian pasti selalu ada.. jangan menyerah, tetap berusaha dan berdoa semoga diganti dengan yang lebih baik. Amin," komentar warganet.

"Yakin dan percaya pak Allah SWT akan menggantikan rezeki yang hilang dengan rezeki yang berkali lipat. sabar dan jangan menyerah pak," komentar warganet lainnya.

[frd]

Adblock test (Why?)


Viral Petani Melon Ini Menangis Lihat Kebunnya Kebanjiran, Bikin Haru | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...