Rechercher dans ce blog

Tuesday, April 4, 2023

Viral Ricuh Suporter di Stadion Pakansari Bogor, Ini Penjelasan Polisi - detikNews

Jakarta -

Video kericuhan yang terjadi di tribun Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, viral di media sosial. Sejumlah suporter tampak berada di sana.

Dalam video yang dilihat detikcom, Rabu (5/4/2023), suporter terlihat melempar sesuatu. Disebutkan bahwa suporter tersebut melempar bangku tribun stadion.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan bahwa kericuhan itu bukan antarsuporter. Kericuhan sempat terjadi antara steward dan suporter.

"Pertandingan kali ini antara Persib melawan Persis Solo relatif terkendali. Tadi ada sedikit gesekan antara steward dengan suporter," kata Iman kepada wartawan di Stadion Pakansari.

Namun, lanjutnya, situasi tersebut segera bisa terkendali. Anggota kepolisian segera melakukan langkah antisipasi untuk mencegah kericuhan meluas.

"Namun segera kami lakukan sterilisasi dan langkah-langkah preventif, sehingga situasi bisa dikendalikan," tuturnya.

Kejadian berawal saat ada upaya dari salah satu suporter untuk mendekat ke suporter lainnya. Kemudian terjadi salah paham antara suporter dan steward.

"Karena ada komunikasi sedikit yang tidak nyambung dengan suporter, sehingga terjadi gesekan. Namun tidak terjadi bentrokan antarsuporter," ungkapnya.

Iman memastikan tidak ada korban luka dalam kejadian itu. Tidak ada yang diamankan dalam kejadian itu. Fasilitas stadion yang rusak berupa kursi.

"Yang rusak kursi penonton aja," ucapnya.

(rdh/dwia)

Adblock test (Why?)


Viral Ricuh Suporter di Stadion Pakansari Bogor, Ini Penjelasan Polisi - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...