Rechercher dans ce blog

Saturday, May 27, 2023

Viral, Video Penumpang Naik Taksi Tanpa Ada Sopir, Begini Ceritanya - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebuah video yang menampilkan penumpang naik taksi tapi tidak ada sopir dibalik kemudi, viral di media sosial. 

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @nmonarizqa pada Jumat (26/5/2023). 

"Manggil taksi, nggak ada supir yang nyangkut ? Manggil taksi, NGGAK ADA SUPIRNYA," tulisnya.

Melalui sejumlah potongan video singkat, pengunggah membagikan momen ketika taksi yang ditumpanginya berbelok di perempatan.Terlihat, kendali setir berputar dengan sendirinya.

Taksi dengan teknologi canggih itu juga dilengkapi dengan fasilitas pemutar musik hingga layanan emergency.

Hingga Sabtu (27/5/2023), utas viral tersebut telah dikomentari 233 warganet, dibagikan kepada 1.982 akun, dan disukai sebanyak 7.834 pengguna Twitter.

Baca juga: 4 Fakta Video Viral Mobil Dinas Polri Tak Mau Bayar Tol, Pengemudi Anggota Kepolisian

Penjelasan pengunggah

Saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (27/5/2023), Nurvirta Monarizqa selaku pengunggah berbagi cerita pengalamannya naik taksi tanpa sopir

Nurvita mengatakan, awalnya memesan layanan taksi melalui aplikasi dari perusahaan robotaxi Cruise, di San Francisco, California, Amerika Serikat, Rabu (24/5/2023).

Pengalaman itu pertama kali dia rasakan bersama sang suami. Saat itu, mereka hendak pulang dari tempat makan di LimeTree, San Francisco, AS.

"Dari LimeTree ke Browser Books saja," kata Nurvirta.

Setelah itu, mereka melanjutkan perjalanannya ke tempat penginapan.

Nurvirta dan suami mendapatkan kesempatan "early access" untuk menjajal taksi tanpa pengemudi.

"Suami saya bekerja di Cruise sehingga mendapat early access," terang Nurvita.

Baca juga: Viral, Video Mobil Detasemen 235 Disebut Terima Pungli di Tol Cipularang, Ini Penjelasan Area JMTO Bandung

Adblock test (Why?)


Viral, Video Penumpang Naik Taksi Tanpa Ada Sopir, Begini Ceritanya - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...