KOMPAS.com - Sebuah video yang menampilkan aksi bocah SMP menirukan suara sirine mobil patwal polisi, viral di media sosial.
Aksi bocah itu mulanya diunggah oleh akun TikTok @angga_nov, pada Sabtu (17/7/2021), hingga menjadi viral sampai saat ini.
Video itu kemudian ramai di sejumlah media sosial, salah satunya di Facebook setelah diunggah oleh akun Raf di grup Bekakas (Bergejil Suka Motor Bekas).
"Ni bocah abis nelen whelen apa gimana ya mbah, mirip banget," tulis pemilik akun, Minggu (18/7/2021).
Baca juga: Viral, Twit Peserta CPNS 2021 Gunakan Meterai Hasil Download dari Google Saat Pendaftaran
Dalam video tersebut, terdapat seorang bocah yang dengan mudahnya menirukan secara persis suara sirine mobil patwal polisi.
Awalnya, bocah tersebut terihat jajan di sebuah angkringan. Lalu, sang penjual meminta bocah tersebut menirukan suara sirine patwal.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Bocah tersebut awalnya malu-malu. Namun ia pun akhirnya melaksanakan keinginan penjual tersebut.
Suara sirine patwal pun terdengar lewat mulutnya.
Aksi bocah mahir tirukan suara sirine ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Bagus nih buat konten nakutin pembalap liar," tulis seorang warganet.
"Wuk wuk wuuuk wuk wuuuuk bisa gitu gimana bentuk bibirnya pas bunyi ya," tulis warganet lainnya.
Baca juga: Viral, Video Bawang Putih Diklaim Bisa Keluarkan Cairan dari Paru-paru, Benarkah?
Lantas, siapa sosok bocah yang bisa menirukan suara mobil patwal polisi tersebut?
Bocah 14 tahun asal Bekasi
Kompas.com mulanya menghubungi pemilik akun TikTok @angga_nov, untuk menanyakan siapa sosok bocah tersebut.
Angga mengatakan, bocah itu bernama Hilmi Hasan (14) yang bertempat tinggal di Bekasi, Jawa Barat.
"Iya benar, itu suara saya," kata Hilmi dengan malu-malu saat dikonfirmasi Kompas.com melalui sambungan telepon, Kamis (22/7/2021).
Baca juga: Viral Video Kecelakaan Tunggal di Tol Pemalang-Batang, Mobil Ditembus Besi Pembatas Jalan
Hilmi yang kini masih duduk di bangku kelas 2 SMP, tak menyangka suaranya saat menirukan patwal polisi itu viral di jagad media sosial.
Ia bercerita, kemampuan itu didapatnya sejak sekolah dasar karena kerap mendengarkan suara sirine patwal yang melintas di depan rumahnya.
"Dulu dari SD sering denger suara mobil polisi karena rumah saya di pinggir jalan," ujar Hilmi.
Karena menurutnya menarik, dari situ bocah kelahiran 12 Maret 2007 ini mencoba menirukan suaranya, dan berlanjut sampai sekarang.
Baca juga: Viral, Video Truk Trailer di Jawa Timur Tak Beri Jalan ke Pengendara Motor yang Hendak Menyalip
Tidak ada les khusus
Dari pengakuannya, teman-teman serta warga sekitar tempatnya tinggal juga merasa terhibur ketika mendengar suara tersebut.
"Enggak ada les khusus, saya praktikkan sendiri aja. Dari dulu emang sudah tahu kalau suara itu dari sirine mobil polisi, karena keseringan denger, terus saya cobain-cobain akhirnya bisa. Temen-temen pada ketawa," katanya.
Namun bagi yang belum mengenalnya, suara itu akan terasa mengagetkan dan dianggap berasal dari mobil patwal polisi.
"Ya orang-orang yang denger suara saya enggak kabur sih, cuma pada ngelihatin doang karena kaget, pada kaget doang ngelihatin dikira mobil patwal polisi," ujar dia.
Baca juga: Video Viral Lamborghini Blusukan ke Jalanan Kampung di Lamongan, Bagaimana Ceritanya?
Di tengah perbincangan, Kompas.com meminta Hilmi untuk mempraktikkannya, dan ternyata suaranya memang benar-benar mirip.
Hilmi mengatakan, tenggorokannya tidak merasakan sakit apa pun ketika mempraktikkan suara sirine patwal tersebut.
"Enggak sakit, dulu pas awal-awal juga enggak terasa apa-apa, enggak pernah ada sakit," tutur bocah yang bercita-cita sebagai pengusaha ini.
Viral, Video Bocah SMP Asal Bekasi Tirukan Suara Sirine Mobil Patwal Polisi, Ini Ceritanya... - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
No comments:
Post a Comment