Rechercher dans ce blog

Tuesday, November 9, 2021

Viral Wanita Pengendali Air Laut, Warganet: Katara is that You? - suara.com

"Rasa ingin cosplay menjadi katara tapi gak ada duit," ujar salah seorang warganet.

BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita mengendalikan air laut telah viral di media sosial. Video itu sontak menghebohkan warganet.

Video yang viral itu dibagikan oleh sebuah akun TikTok @ninatahira pada Selasa (9/11/2021). Hingga berita ini dipublikasikan, video berisi aksi wanita mengenadalikan air itu telah disaksikan 2,4 juta kali dan disukai lebih dari 343 ribu pengguna TikTok.

Wanita yang sedang berada di tepi pantai itu terlihat sedang berusaha mengendalikan air laut dengan mengikuti gerak ombaknya. "Antara mau jadi the last waterbender atau ritual pesugihan," tulis pengunggah video sebagai keterangan di videonya.

Aksi pengendalian air laut

Baca Juga: Wanita Ini Kerjanya di Seberang Rumah, Sosok yang Mengawasi Buat Warganet Iri

Viral Wanita Pengendali Air Laut (TikTok)
Viral Wanita Pengendali Air Laut (TikTok)

Video yang diunggah di TikTok itu menunjukkan seorang wanita yang mengenakan kerudung hitam. Wanita tersebut terlihat berusaha mengendalikan air laut.

Wanita yang tidak diketahui namanya itu mengikuti gerakan-gerakan seperti avatar yang mengendalikan elemen-elemen bumi.

Ketika air laut mendekat, wanita tersebut mengangkat dan mengayunkan tangannya ke arah pantai.

Begitu sebaliknya, ketika air laut mulai menjauh darinya, wanita itu mengayunkan tangannya kembali ke arah laut.

Kocaknya, wanita berkerudung hitam itu juga menggerakkan hingga memutar kakinya bagaikan avatar sungguhan. Ia pun juga terlihat bergerak maju dan berhenti sejenak sembari menunggu air laut mendekat.

Baca Juga: Viral Video Bapak-Bapak Iseng Sobeki Bagian TV Ini, Disangka Plester Ternyata LCD

Selain itu, sang pengunggah video juga turut memasukkan lagu tema dari kartun Avatar sehingga menambah kocak video tersebut

Komentar warganet

Warganet yang melihat aksi wanita pengendali air laut itu lalu menanggapi dengan beragam komentar. Hingga berita ini terbit, setidaknya ada 5 ribu pengguna TikTok yang memenuhi kolom komentar.

Bahkan warganet tampak terhibur dengan cara wanita tersebut mengendalikan air laut.

"Di saat dunia membutuhkannya, dia menghealing," komentar dari salah satu pengguna TikTok yang mendapat lebih dari 39 ribu suka.

"Pengendali emosi netijen," tulis salah seorang warganet.

"Penunggu laut: bocah ngapa ni," lanjut pengguna TikTok lainnya.

"Lebih ke pesugihan mba," komentar salah satu warganet menanggapi keterangan video yang diunggah tersebut.

"Katara is that you?" tanya salah satu warganet yang tampak terhibur dengan aksi wanita tersebut.

"dan akhirnya dia hidup bahagia dengan ratu pantai selatan," tulis pengguna TikTok lain.

"Air, api, tanah dan udara, dahulu keempat negara hidup dengan damai, namun semuanya berubah saat negara api menyerang. Hanya Avatar yang mampu meng-end," sahut pengguna TikTok lain.

Video tersebut dapat dilihat di sini

Video yang mungkin Anda lewatkan:

Adblock test (Why?)


Viral Wanita Pengendali Air Laut, Warganet: Katara is that You? - suara.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...