Rechercher dans ce blog

Wednesday, January 26, 2022

Viral, Video Remaja asal Brebes Hanyut di Sungai Saat Buat Konten, 7 Hari Belum Ditemukan - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebuah video yang menampilkan lima remaja asal Brebes, Jawa Tengah meloncat ke sungai dari atas jembatan kereta api, viral di media sosial Instagram.

Dalam video itu, kelima remaja tersebut tampak hanya mengenakan celana panjang tanpa baju bagian atas. 

Sementara seseorang yang mengambil video hanya tertawa saat kelima remaja meloncat ke dalam sungai.

Belakangan diketahui satu dari lima remaja yang melompat disebut hanyut terbawa arus sungai.

Unggahan selengkapnya dapat dilihat di sini: Video remaja di Brebes tenggelam di sungai saat buat konten.

Baca juga: Kisah Pak Arib, Guru Privat Serba Bisa yang Viral di Media Sosial

Penjelasan Polres dan Basarnas Brebes

Kasi Humas Polres Brebes, Iptu Edi Mardiyanto mengatakan, insiden itu terjadi pada Kamis (20/1/2022) sekitar pukul 14.30 WIB.

Menurut Edi, lokasi kejadian berada di Sungai Cisanggarung, Desa Losari, Kecamatan Losari.

"Kalau lokasi kejadian tenggelamnya korban masuk wilayah hukum Polsek Losari, Jawa Barat. Tapi korbannya warga Desa Prapag Kidul Kecamatan Losari, Jawa Tengah," kata Iptu Edi saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (26/1/2022).

Ia menuturkan, korban yang bernama Royan (13) bersama temannya saat itu hendak berenang di sekitar rel kereta api. Dugaan sementara, korban tidak bisa berenang sehingga hanyut terbawa arus.

Baca juga: 10 Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia Melebihi Einstein, Siapa Saja?

Namun, pihaknyabelum bisa memastikan motif korban lompat ke sungai, meski tak bisa berenang.

"Untuk keterangan lebih lanjut sedang proses," jelas dia.

7 hari belum ditemukan

Sementara itu, Kepala Tim SAR Brebes Waryadi mengatakan, hingga hari ketujuh proses pencarian, korban belum ditemukan.

"Belum ditemukan, batas (pencarian) sampai 7 hari. Kami tunggu sampai sore jam 5 mudah-mudahan bisa ditemukan," kata Waryadi saat dikonfirmasi secara terpisah, Rabu.

Senada dengan Iptu Edi, Waryadi menyebut korban kurang mahir dalam berenang, sehingga ketika terjun dari jembatan langsung terbawa arus.

Baca juga: Bahayakah Menelan Duri Ikan? Ini Penjelasan Dokter

Saat itu, keempat remaja yang lain berusaha menolong korban dengan menarik tangannya, tetapi terlepas.

Dalam proses pencarian hari ini, Tim SAR Gabungan telah menyisir hingga sejauh 7 kilometer dari TKP awal.

Sejumlah pihak yang terlibat dalam proses pencarian ini di antaranya Basarnas Kansar Bandung POS SAR Cirebon, BPBD Kabupaten Brebes, Ditpolair Polda Jabar, dan Satpolarair Polresta Cirebon.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Viral, Video Remaja asal Brebes Hanyut di Sungai Saat Buat Konten, 7 Hari Belum Ditemukan - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...