Rechercher dans ce blog

Thursday, March 31, 2022

Viral Pedagang di Pasuruan Kena Gendam 3 Bule, Uang Jutaan Hilang - detikNews

Pasuruan -

Sejumlah video tiga warga negara asing (WNA) atau bule melakukan gendam kepada para pedagang di Pasuruan, Jawa Timur, viral di media sosial. Aksi itu diwarnai pertengkaran antara bule dan pedagang.

Dilansir detikJatim, Kamis (31/3/2022), salah seorang pedagang, Siti Fatimah, membenarkan video viral itu. Dia menuturkan saat itu 2 pria dan 1 wanita bule datang ke lapaknya untuk membeli buah.

Menurut Fatimah, keributan itu terjadi saat salah satu bule tersebut ingin menukarkan uang Rp 100 ribu ke pecahan Rp 50 ribu. Saat akan mencari uang pecahan, salah satu bule wanita kemudian mengalihkan perhatian dengan menanyakan harga-harga.

Saat Fatimah akan memberi pecahan uang Rp 50 ribu, ia menyadari uangnya sebanyak Rp 1,2 juta telah raib setelah bule-bule tersebut pergi dan pindah ke lapak pedagang lainnya.

"Uang yang mau ditukar saya kembalikan. Tapi uang saya yang di tas hilang, Rp 1.200.000," kata Fatimah,

Di lapak pedagang lainnya, lanjut Fatimah, bule tersebut diketahui melakukan modus yang sama. Saat itu di lapak milik Siti Salamah. Ia baru menyadarinya setelah satu pegawainya memberi tahu uangnya Rp 250 ribu hilang setelah didatangi bule-bule itu.

Baca selengkapnya di sini.

Lihat juga Video: Heboh! Komplotan Bule Ngaku Interpol Aniaya WN Ukraina di Bali

[Gambas:Video 20detik]

(idh/imk)

Adblock test (Why?)


Viral Pedagang di Pasuruan Kena Gendam 3 Bule, Uang Jutaan Hilang - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...