Rechercher dans ce blog

Friday, September 23, 2022

Video Viral Sopir Truk Disuruh "Push Up" dan Diinjak oleh Anggota DPRD Depok karena Tabrak Portal - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com

DEPOK, KOMPAS.com - Sebuah video yang menunjukkan seorang pria berpakaian hitam dan mengenakan peci menyuruh sopir truk untuk push up hingga berguling di Jalan Krukut, Limo, Depok, pada Jumat (23/9/2022), viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram @depokhariini, disebutkan bahwa orang tersebut merupakan anggota DPRD Kota Depok, yang belakangan diketahui bernama Tajudin Tabri dari Fraksi Golkar.

"Dia marah karena portal yang ada di Jalan Krukut, Kelurahan Limo, rusak disenggol truk tersebut," demikian keterangan dalam unggahan tersebut.

Baca juga: Remaja Ini Cegah Penagih Utang yang Hendak Kabur Usai Tusuk Sesama Debt Collector di Depok

Selain menyuruh push up, Tajudin terlihat bertolak pinggang dan mengangkat kaki kanan, lalu menginjak pundak sopir truk tersebut.

Sementara itu, sopir truk yang belum diketahui identitasnya terlihat pasrah mengikuti perintah anggota DPRD Kota Depok dari Fraksi Golkar itu.

"Guling-gulingan, guling-gulingan," kata Tajudin berteriak, lalu mendorong si sopir untuk berguling.

Baca juga: Polisi Sebut Kasus Pembacokan Pria di Bintaro Didalangi Mantan Pacar Korban

Saat dikonfirmasi, Tajudin mengatakan bakal memberi penjelasan dalam konferensi pers pada Jumat sore ini terkait video tersebut.

"Tunggu ya sore ini, nanti kami bakal konferensi pers di kawasan Beji, Depok," kata Tajudin.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Video Viral Sopir Truk Disuruh "Push Up" dan Diinjak oleh Anggota DPRD Depok karena Tabrak Portal - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...