Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 30, 2023

Viral Singa Putih Terlihat Lemas dan Jatuh saat Jalan, Ini Penjelasan Faunaland Ancol - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Viral video seekor singa putih di Faunaland Ancol terlihat kurus dan terjatuh saat berjalan. Video ini diunggah oleh @jakut_update.

Dalam narasinya, disebutkan bahwa singa putih tersebut terlihat lemas dan beberapa kali terjatuh. 

"Seorang pengunjung tak sengaja merekam salah satu dari tiga singa putih yang terlihat lemas di area Faunaland, Ancol, Jakarta Utara, Senin (29/5). Tak hanya terlihat lemas, singa tersebut juga terlihat beberapa kali jatuh, Belum diketahui penyebab mengapa singa putih itu terlihat lemas dan beberapa kali terjatuh," tulis @jakut_update di Instagram. 

Menanggapi hal tersebut, Direktur Operasional Faunaland Adam Makalani Kasali mengatakan, singa tersebut sedang dalam perawatan khusus karena cacat bawaan sejak lahir di bagian pinggul atau feline hip dysplasia.

"Kami ingin mengklarifikasi kesalahpahaman yang sedang beredar di media sosial terkait kondisi Thori, seekor singa yang sedang menjalani perawatan di sini. Kami ingin menegaskan bahwa singa sedang dalam perawatan khusus karena cacat bawaan lahir," kata Adam dalam keterangan resminya, Rabu (31/5).

Adam menjelaskan, kelainan fisik hanya dialami oleh Thori. Sedangkan, keluarga Thori dalam kondisi yang sangat sehat dan prima.

"Di dalam aturan Faunaland tiap satwa yang cacat memiliki hak dan kesempatan untuk hidup. Kami tidak pernah memilih opsi eutanasia atau mengakhiri hidup satwa-satwa cacat," tambah Adam.

2 dari 2 halaman

Faunaland Punya Satwa Cacat Lainnya

Lebih lanjut, Adam mengungkapkan, bahwa Faunaland juga memilki satwa-satwa cacat lain. Misalnya, kata Adam, macan tutul jawa yang hanya memiliki tiga kaki dan burung dengan sayap cacat.

"Kami ingin menekankan bahwa Faunaland memiliki tim dokter hewan, zoologist dan perawat yang berdedikasi, yang dengan penuh kasih sayang memberikan perawatan medis menyeluruh dan dukungan yang tidak tergoyahkan kepada semua hewan yang kami rawat," ucap Adam.

Reporter: Lydia Fransisca/Merdeka

Adblock test (Why?)


Viral Singa Putih Terlihat Lemas dan Jatuh saat Jalan, Ini Penjelasan Faunaland Ancol - Liputan6.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...