Rechercher dans ce blog

Wednesday, September 6, 2023

Viral di TikTok, Wahana "Dino Sirotolmustakim" di Ragunan Bikin Ngeri - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Video di platform TikTok tentang wahana di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, menjadi viral. Wahana ini dipelesetkan menjadi "Dino Sirotolmustakim" oleh pemilik akun TikTok @dolbyatmoz, untuk menggambarkan kengerian ketika menaikinya.

Dalam video berdurasi 15 detik itu, terdengar suara penumpang wahana dinosaurus ketakutan sambil berteriak. Teriakan penumpang wanita ini semakin keras tatkala wahana dinosaurus melintas di tikungan.

Pemilik akun @dolbyatmoz dalam video itu juga menuliskan bahwa teriakan itu bukan karena wahana yang menguji adrenalin, melainkan karena tahu wahana tersebut dianggapnya tidak safe atau aman.

Ini sebenarnya adalah wahana monorail kereta karakter dinosaurus lintas layang yang sejak lama sudah ada di Taman Margasatwa Ragunan. Meskipun dianggap mengerikan, karena relnya hanya satu, tapi pengunjung Ragunan sangat menggemari wahana dinosaurus ini.

Wahana dinosaurus ini sendiri ditumpangi dua orang dalam video tersebut. "Masalahnya yang satu 70kg yg satu 40kg apa ga berat sebelah kawan," tulis pemilik akun TikTok, @dolbyatmoz.

Hingga artikel ini ditayangkan, video di Tiktok tersebut telah ditonton lebih dari 338 ribu kali. Berbagai reaksi pun ditunjukkan netizen di kolom komentar unggahan video wahana dino ini.

@dolbyatmoz

Masalahnya yang satu 70kg yg satu 40kg apa ga berat sebelah kawan

♬ suara asli - chaos

"Pernah naik pas jalannya lurus santuyyyy, pas ada belokan ga sanggup," tulis akun TikTok @alyamahfuz.

"Dinosirotolmustakim. Ada ada aja," tulis akun TikTok lainnya, @lena751.

Wahana monorail dinosaurus ini sebenarnya hanya satu dari sekian banyak area rekreasi yang bisa dimanfaatkan pengunjung di Taman Margasatwa Ragunan.

(wiw)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Viral di TikTok, Wahana "Dino Sirotolmustakim" di Ragunan Bikin Ngeri - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...