Tim DVI Polda Sumatera Barat (Sumbar) telah mengidentifikasi jenazah 22 pendaki korban erupsi Gunung Marapi. Salah satunya adalah Yasirli Amri, mahasiswa Politeknik Negeri Padang (PNP), yang videonya viral sesaat setelah kejadian.
"Betul. Anak kami, mahasiswa kami atas nama Yasirli Amri sudah teridentifikasi oleh tim DVI tadi malam," kata Direktur PNP Surfa Yondri, dilansir detikSumut, Rabu (6/12/2023).
Yondri mengatakan jenazah Sherly, panggilan akrab Yasirli Amri, sudah diambil pihak keluarga sekitar pukul 22.00 WIB tadi malam. Hari ini, jenazah Yasirli Amri dimakamkan di kampung halamannya di Batusangkar.
Adapun pihak kampus mengetahui Sherly menjadi korban dari video yang dibuat korban sendiri. Video itu viral di media sosial. Dalam video, terlihat tubuh Sherly dipenuhi abu vulkanik. Gadis 20 tahun itu berusaha berbicara, tapi tidak terdengar jelas.
Di kampus, Seherly dikenal sebagai salah satu aktivis. Mahasiswi Angkatan 2022 itu merupakan Duta Kampus Politeknik Negeri Padang.
"Ia adalah salah satu mahasiswi terbaik kami. Aktif di berbagai kegiatan kemahasiswaan. Beliau juga adalah Duta Kampus (PNP)," ucapnya.
Simak selengkapnya di sini.
Simak Video 'Update Erupsi Marapi: Korban Jiwa 23 Orang-300 Personel SAR Diterjunkan':
Yasirli Amri yang Viral Dipenuhi Abu Erupsi Marapi Ternyata Duta Kampus PNP - detikNews
Read More
No comments:
Post a Comment