Viral sebuah postingan di media sosial TikTok seorang pembawa acara yang merekam kejadian yang mengharukan saat menjadi MC di sebuah pernikahan.
Dalam postingan unggahan tersebut, pemilik dari akun @diniapriyanti_mc merekam seorang pria yang membawa tabung oksigen ke sebuah acara pernikahan.
Terlihat momen yang mengharukan ketika keluarga sedang berfoto dengan pasangan pengantin. Namun, di antara anggota keluarga, tampak seorang pria memakai oksigen.
Seusai berfoto, pria tersebut dibantu oleh pria lain yang membantunya mendorong tabung oksigen miliknya. Rupaya, pria yang memakai oksigen adalah kakak kandung dari pengantin wanita.
Di tengah perjuangan melawan rasa sakit, pria tersebut menguatkan diri untuk datang dan menikahkan sang adik.
@diniapriyanti_mc ♬ original sound - video keren asthetic - video keren tiktok
"Kakaknya menitipkan adik tercintanya kepada suami pilihannya," tulis akun viral itu.
Karena memiliki kondisi yang tak cukup baik, pria tersebut tidak bisa menghabiskan waktu cukup lama di acara bahagia sang adik.
"Akhirnya beliau meminta untuk diantar pulang kerumah karena sudah tidak kuat menahan rasa sakitnya," sambung akun tersebut.
Postingannya mendapatkan respon positif dari warganet. Banyak dari warganet juga ikut mendoakan kakak dari pengantin wanita.
"Semoga Allah cepat angkat penyakit mas," jelas salah satu warganet.
"Cepat sembuh ya untuk kakaknya. Serta sehat selalu dan bahagia juga buat kakak yang menikah," tulis warganet lain.
Disebutkan oleh pemilik akun @diniapriyanti_mc, pria tersebut dikabarkan mengidap gagal ginjal.
"Menurut kabar awalnya, kakaknya sakit gagal ginjal sudah lama 1 tahun yang lalu setelah ditinggal meninggal sama ayahnya," pungkasnya.
Simak Video "Fakta Soal Mata Bengkak Gara-gara Sering Main Handphone"
[Gambas:Video 20detik]
(ayd/naf)
Viral Kakak Antarkan Adiknya Menikah saat Sakit hingga Bawa Tabung Oksigen - detikHealth
Read More
No comments:
Post a Comment