Ada sebuah momen yang viral dari laga Portugal Vs Ghana di Piala Dunia 2022, yang diawali dengan tindakan Cristiano Ronaldo memasukkan tangan ke bagian depan celananya di tengah pertandingan.
Ronaldo sukses menandai ajang kelimanya di Piala Dunia dengan torehan sejarah usai membuka kemenangan Portugal atas Ghana. Eksekusi penaltinya membuahkan gol pertama Selecao das Quinas yang akhirnya menang 3-2.
Gol itu sendiri dicetak Cristiano Ronaldo lewat eksekusi penalti usai dijatuhkan lawan. Ada sedikit kontroversi karena kubu Ghana menganggap Mohammed Salisu tidak melakukan pelanggaran dan mengenai bola dengan bersih.
Perdebatan mengenai layak tidaknya penalti itu tetap tidak mengurangi sukses Cristiano Ronaldo dalam menjadi pesepakbola putra pertama yang bisa bikin gol di lima edisi berbeda Piala Dunia.
Selain urusan gol penalti yang membuahkan rekor tersebut, salah satu pembahasan mengenai aksi Cristiano Ronaldo melawan Ghana adalah momen yang melibatkan tindakannya merogoh bagian depan celana.
Dalam sebuah kesempatan di tengah pertandingan, ada kamera yang menangkap adegan tersebut. Ronaldo tampak memasukkan tangan kirinya ke bagian depan celana.
Setelah sedikit dibantu tangan kanan untuk menahan celana dari bagian luar, Cristiano Ronaldo tampak mengeluarkan sesuatu dengan tangan kirinya. Sesuatu itu terindikasi makanan, karen CR7 kemudian memasukkannya ke mulut.
Belum jelas apa yang dirogoh pesepakbola 37 tahun itu dari dalam celananya. Tapi adegan ini lantas viral dan banyak dibahas netizen.
"Itu aneh. Apa sih itu? Sisa makan siang yang disimpannya?" celoteh seorang netizen.
"Aku sungguh tidak peduli ia makan apa, tapi justru lebih kepada di mana ia mencomotnya," timpal yang lain.
(krs/yna)Viral Ronaldo Rogoh ke dalam Celana, Comot Sesuatu, lalu... Dimakan - detikSport
Read More
No comments:
Post a Comment