Rechercher dans ce blog

Sunday, August 27, 2023

Viral Bus Pariwisata Ugal-ugalan di Jalan Tol, Sopirnya Malah Cengengesan - detikTravel

Gresik -

Video bus pariwisata yang melaju ugal-ugalan di jalan tol viral di media sosial. Sopir bus itu malah cengengesan saat ditegur polisi.

Dalam video viral itu, terlihat ada sebuah bus berwarna kuning yang bertindak ugal-ugalan dengan menyalip banyak kendaraan lain di depannya. Bus itu menyalip dengan melakukan manuver oleng ke kanan dan ke kiri.

Bus kuning tersebut juga balapan dan menyalip dengan manuver berbahaya terhadap dua bus yang ada di depannya. Aksi sopir bus tersebut sangat membahayakan karena berpotensi menyenggol atau menabrak kendaraan lain di samping kanan dan kirinya.

Di video lainnya, terlihat bus tersebut bahkan menyenggol sebuah mobil yang mencoba merekamnya. Bagian depan mobil itu ringsek usai disenggol. Usai menyenggol, bus itu terus saja melaju tanpa memedulikan mobil berwarna putih yang telah disenggolnya.

Bus yang membuat resah pengguna jalan tol itu ternyata berasal dari Gresik. Ditlantas Polda Jatim melalui PJR Polda Jatim pun melakukan penelusuran terkait aksi viral sopir bus tersebut.

Kasat PJR Polda Jatim Kompol Erik Bangun Prakasa membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurut Erik, aksi ugal-ugalan itu terjadi pada Minggu (20/8).

"Benar, aksi ugal-ugalan terjadi di KM 43-68 tol (Balarasa-Serang). Bus Pariwisata," ujar Erik kepada Tim detikJatim.

Sopir Bus Malah Cengegesan Saat Ditegur Polisi

Bus Pariwisata yang viral ugal-ugalan di jalan tol itu diketahui bernama bus Dua Putra asal Gresik. Sopir bus itu seolah tak menyadari bahwa aksinya membahayakan pengguna jalan lain. Saat ditegur polisi, ia justru cengengesan.

Kanit PJR II Ditlantas Polda Jatim, AKP Ega Prayudi membagikan video saat dirinya menegur sopir ugal-ugalan itu. Dalam video itu terlihat, sang sopir terlihat cengengesan di depan polisi.

"Di Jalan itu kan bukan hanya Njenengan tok (bukan Anda saja), Njenengan juga bawa penumpang. Terus di samping kanan kiri ada kendaraan orang lain," ujar Ega ditanggapi senyum cengengesan sang sopir.

Sopir bus pariwisata Dua Putra yang viral ugal-ugalan di tol cengengesan saat dituturi polisi.Sopir bus pariwisata Dua Putra yang viral ugal-ugalan di tol cengengesan saat ditegur polisi. Foto: Istimewa/dok. AKP Ega Prayudi

Sambil manggut-manggut, sang sopir yang tetap cengengesan itu diceramahi oleh Ega tentang kemungkinan kecelakaan di jalan raya. Ega menyampaikan itu sambil menepuk pundak sang sopir.

"Kalau kecelakaan Njenengan sendiri yang luka, mungkin nggak apa-apa, ya," ujar Ega lalu menepuk pundak sang sopir yang tetap cengengesan.

Di sela penuturan Ega itu, sang sopir ternyata turut menimpali pernyataan Ega sembari tetap tersenyum cengar-cengir. "Nggak apa-apa, kalau melibatkan orang lain ya," timpal sopir itu.

"Iya. Tapi kalau tetangga kanan kiri terus penumpang ikut celaka, wah, repot, Mas," ujar Ega sambil menepuk pundak sopir itu dengan tepukan yang lebih keras.

Pada akhirnya, di akhir video yang dibagikan oleh Ega, terlihat sopir itu berdiri di depan bus Dua Putra menyampaikan permohonan maaf kepada pengguna jalan maupun warga atas perbuatannya.

"Saya atas nama pribadi selaku driver (bus) Dua Putra mohon maaf kepada pengguna jalan dan warga karena aksi saya kemarin di tol," ujar sopir bus tersebut.

Sementara itu, Kasat PJR Polda Jatim Kompol Erik Bangun Prakasa menyebut, sopir bus yang ugal-ugalan di tol itu akan dikenai hukuman tilang. Tidak cukup ditilang, Erik menegaskan bahwa sopir bus pariwisata Dua Putra itu harus ditahan di Ditlantas Polda Jatim selama 30 hari.

"Sopir bus sudah meminta maaf, tetap kami lakukan penindakan tilang dan busnya kami tahan selama 30 hari," pungkas Erik.

-----

Artikel ini telah naik di detikJatim.

Simak Video "Heboh Bus Pariwisata Asal Gresik Ugal-ugalan di Tol Balaraja-Serang"
[Gambas:Video 20detik]
(wsw/wsw)

Adblock test (Why?)


Viral Bus Pariwisata Ugal-ugalan di Jalan Tol, Sopirnya Malah Cengengesan - detikTravel
Read More

No comments:

Post a Comment

Bareskrim Tangkap Bos Robot Trading Viral Blast yang Rugikan Member Rp 1,2 T - detikNews

Jakarta - Bareskrim Polri menangkap tersangka kasus robot trading Viral Blast , Putra Wibowo alias PW. Putra ditetapkan masuk daftar penc...